Senin, 01 Juni 2009

ada cinta dalam ukhuwah kita...

ada cinta dalam ukhuwah kita...

Mengapa Harus Bersamanya

"Muhammad itu rosul Allah dan orang-orang yang besertanya, keras terhadap orang-orang kafir dan berkasih sayang diantara sesama mereka, engkau lihat mereka ruku', sujud, mencari kurnia dan keridhaan Allah, pada wajah mereka terlihat tanda-tanda sujud".

urgensi ukhuwah

1.karena Allah menyuruh kita begitu
berpegang teguhlah kalian semua dengan tali Allah dan janganlah bercerai-berai 3:103
"Sesungguhnya orang-orang mukmin adalah bersaudara..." AJ-Hujurat: 10

2.karena ia bukti keimanan dan manisnya iman
“Tidak beriman seseorang dari kamu sehingga ia mencintai saudaranya seperti ia mencintai dirinya sendiri'." (HR. Bukhari Muslim dari Anas)
"Tiga hal yang kalau dia miliki dia rasakan manisnya iman.. dan dia tidak mencintai seseorang dan tidak membencinya kecuali karena Allah"
"Siapa yang tidak ihtimam (peduli) terhadap urusan umat Islam, maka bukan golongan mereka" (HR At-Tabrani)

3.karena ia jalan kesyurga
”Sesungguhnya di dalam surga ada tiang dari permata yakut, di atasnya ada kamar-kamar indah, terdapat pintu yang terbuka dan bisersinar seperti bersinarnya bintang-bintang. Kami bertnya: "Ya Rosulullah, siapa yang tinggaldi dalamnya? Rosulullah menjawab: "Mereka orang-orwang yang saling mencintai karena Allah, saling duduk karena Allah, saling bertemu karena Allah. (HR. Al-Bazz)

4.karena ia jalan untuk membebaskan kita dari api neraka
"dan ingatlah akan nikmat Allah kepadamu ketika kamu dahulu (masa Jahiliyah) bermusuh-musuhan, maka Allah mempersatukan hatimu, lalu menjadilah kamu karena nikmat Allah, orang-orang yang bersaudara; dan kamu telah berada di tepi jurang neraka lalu Allah menyelamatkan kamu dari padanya" (3:103)

5.karena bisa menaungi kita dlm huru hara qiamah
tujuh golong yg akan mendapat naungan Allah... dua orang yg saling mencintai karena Allah, mereka bertemu karena Allah dan berpisahkarena Allah (HR.bukhori)

6.mendapat cinta dari Allah swt
“Pasti mendapatkan cinta-Ku orang-orang yang saling berkorban karena-Ku,orang-orang yang saling mencintai karena Aku, orang-orang yang saling
berkorban karena Aku, dan orang-orang yang saling membela karena-Ku.”(Diriwayatkan oleh Imam Ahmad dan Al-Hakim, ia men-shohihkannya)

7. jalan menuju pengampunan dosa
Rasulullah saw. bersabda, “Tidak ada dua orang muslim yang berjumpa lalu berjabat tangan melainkan keduanya diampuni dosanya sebelum berpisah.” (Abu Dawud)

8. karena ia mata air kekuatan ummat
“Sesungguhnya orang-orang mukmin dengan orang-orang mukmin lainnya itu ibarat bangunan yang satu bagiannya menguatkan bagian yang lainnya” (ha muslim)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar